Pengertian WiFi Dongle Kelebihan Dan Kekurangan – Teknologi wifi menjadi salah satu perantara internet yang banyak digunakan karena lebih fleksibel, murah dan efisien. Cara kerja wifi adalah dengan menggunakan jaringan nirkabel yang menggunakan gelombang radio berkecepatan tinggi. Gelombang radio wifi berkisar 2.4GHz sampai dengan 5GHz, wifi dapat digunakan kepada perangkat yang mampu menangkap sinyal gelombang radio ini seperti smartphone, laptop, pc, tablet, smart tv dan STB.
Wifi masuk ke dalam kategori bagian dari jaringan komputer karena membentuk sebuah sistem jaringan yang meliputi komputer, server, mainframe, perangkat jaringan, periferal dan perangkat lain yang saling terhubung untuk sharing data dan informasi.
Teknologi wifi memiliki beberapa jenis, salah satunya yang ingin saya bahas disini adalah pengertian WiFi Dongle. Untuk mengetahui lebih lanjut apa itu WiFi Dongle silahkan baca tulisan ini sampai selesai.
Apa Itu WiFi Dongle?
Dongle dapat diartikan sebagai adaptor (alat penghubung), maka WiFi Dongle merupakan stik USB WiFi portabel kecil yang bisa dihubungkan ke laptop, hp, dan tablet. Gunanya untuk menyediakan layanan internet bahkan saat berpergian ke tempat-tempat yang tidak ada sinyal WiFi.
Boleh dikatakan jika WiFi Dongle adalah modem internet portabel, jika alat ini di colok ke perangkat maka pada dasarnya kamu telah terhubung ke modem dan mendapatkan aliran internet, alat ini sangat berguna untuk orang-orang yang hobi berpergian namun tetap membutuhkan akses internet yang konstan.
Keuntungan Menggunakan WiFi Dongle
Ketika alat WiFi Dongle ini dicolok ke perangkat, maka perangkat pengguna langsung mendapatkan koneksi internet. Tidak ada bedanya namun cara penggunaannya lebih sederhana karena tidak memerlukan lagi kata sandi untuk masuk ke sebuah jaringan internet.
Secara fungsional WiFi Dongle menggunakan teknologi USB broadband yang sama seperti hp saat terhubung ke jaringan internet.
Dongle WiFi tidak menggantikan koneksi dari RJ-45 namun malah menambahkan konektivitas nirkabel yang sebelumnya tidak ada pada perangkat kamu.
Contoh Perangkat WiFi Dongle
Cara Menggunakan WiFi Dongle
WiFi Dongle secara fisik dan karakteristik mirip seperti Flash disk atau drive USB namun tidak bisa diisikan data atau sebagai pengganti Flash Disk, hanya secara fisiknya saja sama.
Untuk menggunakan WiFi Dongle ini cukup dicolokan ke port USB pada laptop atau komputer, namun jika menggunakannya ke hp harus punya konverter yang merubah USB menjadi Type-C seperti gambar di bawah ini.
Setelah dicolokkan maka otomatis perangkat akan teraliri internet, tidak diperlukan perangkat lunak lain cukup colok saja.
Kelebihan & Kekurangan WiFi Dongle
Fleksibilitas dan mobilitas dalam menggunakan WiFi Dongle perlu menjadi poin penting karena kamu dapat mengakses internet secara instan dan cepat dimanapun dan kapanpun, selain itu jaringan ini akan aman dari pengguna lain karena sifatnya yang private.
Kekurangannya adalah kecepatan internet WiFi Dongle tidak secepat menggunakan WiFi rumahan pada umumnya, tidak cocok digunakan untuk streaming atau mengunggah file dalam skala besar.
Jenis-jenis Dongle
- WiFi Dongle
- Bluetooth Dongle
- Dongle Penyimpanan
- Dongle Komunikasi
- Dongle Navigasi
- Kunci Hash
Untuk pembahasan secara lengkap jenis-jenis dongle ini akan saya bahas pada artikel yang berbeda nantinya.
Rekomendasi Membeli WiFi Dongle & Harga
1. 4G WiFi Modem All Operator
Dapat digunakan semua operator dan bisa dipakai di jaringan 4G, harga mulai dari 200 ribu rupiah, kamu dapat langsung klik link ini untuk melihat produknya di Shopee.
2. Telkomsel Orbit Star A1 4G
WiFi Dongle besutan telkomsel ini hanya dapat digunakan SIM Card dari telkomsel saja, aktivasinya menggunakan aplikasi MyOrbit, harga berada dikisaran 550 ribu, klik disini untuk melihat produk.
3. TP-Link TL-WN725N
Unduh drivernya di website resmi TP-Link, harga sekitar 90 ribu, kamu bisa memesan secara online di marketplace seperti Tokped & Shopee.